Wisata Belanja Murah di Yogyakarta

Banyak hal menyenangkan saat liburan ke Yogyakarta, di antaranya berbelanja. Tak perlu risau, Anda bisa mengunjungi tempat belanja murah.

Ke mana Anda bisa pergi menghabiskan uang khusus untuk berbelanja? Jawabannya mudah, Malioboro menyediakan 1001 pilihan jenis suvenir yang unik dan menarik.

Berbagai aksesori, mulai dari gelang, baju bermotif Yogyakarta, sandal, sampai kudapan seperti bakpia dapat ditemui di Malioboro. Tentunya, Anda bisa menjadikan suvenir-suvenir tersebut sebagai oleh-oleh untuk dibawa pulang.

Tidak jauh dari Malioboro, kita juga bisa ‘blusukan’ ke Pasar Beringharjo. Pasar ini merupakan salah satu pusat aktivitas jual-beli warga Yogyakarta.

Meski begitu, semua produk yang dijual di Pasar Beringharjo terbilang murah, tetapi kualitasnya terjamin. Berkeliling di Pasar Beringharjo, kita bisa menjumpai produk-produk berupa kain batik, suvenir, sepatu, tas, hingga jajanan pasar.

Oleh karenanya, setelah lelah berkeliling mencari oleh-oleh, kita bisa beristirahat sambil mencicipi jajanan pasar khas Yogyakarta, termasuk gudek. Selesai berkeliling di Malioboro dan Pasar Beringharjo, tujuan wisata belanja murah di Yogyakarta berikutnya adalah Kota Gede.

Kota Gede dikenal sebagai daerah wisata belanja yang menawarkan aneka perhiasan seperti cincin, gelang ataupun kalung terbuat dari perak. Selain itu, kita juga bisa melihat proses pembuatan perak dan mempelajari perawatan perhiasan agar lebih awet.

Puas memanjakan mata dengan aneka perhiasan di Kota Gede, kita bisa beranjak menuju Pasar Ngasem. Di sini, kita bisa menjumpai beragam jenis burung yang sangat eksotis dengan harga terjangkau. Demikian tujuan wisata belanja murah di Yogyakarta sebagaimana dikutip dari Indonesia.travel, Rabu (6/5/2015).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed