Loyalis Anas Urbaningrum Gabung ke Hanura
I Wayan Gede Pasek Suardika, anggota DPD asal Bali yang kini memilih bergabung ke Hanura, memastikan Hanura akan turut diperkuat oleh Anas beserta jaringannya. Pasek sendiri merupakan mantan kader Partai Demokrat. Dia keluar dari Partai Demokrat sejak tahun 2013 karena persoalan internal partai. Kurang lebih dua tahun terakhir, Pasek tidak bergabung dengan partai politik dan beraktivitas di DPD untuk periode 2014-2019.
Pasek mengatakan, telah bertemu dengan Anas di Lembaga Permasyarakatan Sukamiskin dan dari pertemuan tersebut, ada permintaan dari Anas kepada dirinya untuk membantu Oesman membesarkan Partai Hanura. Loyalis Anas itu diakuinya ada yang masih di Partai Demokrat, maupun di luar partai.
“Jadi jaringan Anas, baik yang ada di Partai Demokrat atau yang sudah keluar dari Demokrat, memang akan semakin kami galang. Karena permintaan Mas Anas begitu, kalau bisa satu perahu,” ujarnya kepada wartawan, Jumat, 23 Desember 2016.
Pasek mengatakan, keputusan bergabung terjadi setelah berdiskusi dengan Oesman. Dalam pertemuan itu juga, Oesman menyampaikan target posisi Partai Hanura menduduki posisi tiga besar. “Kalau rangking 10, dinaikkan tujuh. Kalau saya pribadi sederhana, yang penting nyalip ‘biru’. Kalau nyalip kan di atasnya. Itu untuk menambah semangat berkompetisi,” ujarnya.