Angkasa Pura Lakukan Pelanggaran Berat

Aksi, Jakarta: Angkasa Pura (AP) II mengambil alih kewajiban Lion Air untuk menganti kerugian kepada ribuan penumpang akibat keterlambatan penerbangan. Disinyalir maskapai udara berlogo kepala singa tersebut tidak memiliki dana tunai yang cukup

Pengamat penerbangan Said Didu mengatakan, Angkasa Pura II telah melanggar ketentuan yang berlaku saat ini. Karena, dalam menganti dana talangan itu tidak ada dalam Rencana Kerja Anggaran Perusahaan (RAKP).

“Saya yakin betul itu melanggar ketentuan-ketentuan dan itu pasti melanggar, karena saya yakin betul pengantian dana talangan tidak ada dalam RAKP,” kata Said  di Jakarta, Minggu (21/2).

Seharusnya kata dia, AP II harus meminta izin kepada Kementrian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) jika ingin memberikan dana talangan tersebut.

“Kalau dengan cara logika, Angkasa Pura II telah dirugikan, tapi kok malah dikasih uang,” sindirnya.

Lebih lanjut dia mengatakan, AP II juga telah menyalahi wewenang dan juga menjadi preseden buruk kepada pengeloaan BUMN dengan tidak meminta izin untuk memberikan dana talangan ke Lion Air.

“Ini kan sangat memalukan, kalau pihak swasta tidak mampu ganti rugi, malah minta bantuan ke pemerintah. Dan ini adalah tindakan memalukan karena seenaknua saja mengeluarkan uang pemerintah,” tegasnya.

Sebelumnya, Direkasi Maskapai Lion Air, Edward Sirait menegaskan bahwa Angkasa Pura II akan mengati kerugian uang kepada ribuan penumpang yang mengalami keterlambatan di Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten.

Kata dia, pihak Lion Air hanya memiliki dana tuai Rp 1,5 miliar untuk menganti uang tiket, dan akhirnya melakukan pinjaman dana sebesar Rp 4 miliar ke Angakasa Pura II.

Sementara itu, Kepala Bagian Peraturan Biro Hukum Angkasa Pura II, Dedi Alsubur mengatakan, keputusan memberikan dana talangan ke Lion Air diambil untuk mencegah hal terburuk terjadi.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *