KPU Kabupaten Pangandaran Harus Netral

KPU Kabupaten Pangandaran Harus NetralKetua Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Jawa Barat, Yayat Hidayat berharap Komisioner ‎KPU Kabupaten Pangandaran yang baru dilantik dapat segera bekerja dengan serius dan sesuai dengan aturan. Apalagi  Kabupaten Pangandaran yang merupakan pemekaran dari Kabupaten Ciamis akan melaksanakan pemilihan kepala daerah (pilkada) serentak, 9 Desember.

“Saya juga berharap‎ para Komisioner KPU Kabupaten Pangandaran ini. dapat melanjutkan tahapan dan regulasi pelaksanaan Pilkada yang sebelumnya sudah dijalankan oleh KPU Kabupaten Ciamis baik dari persiapan sosialisasi dan logistik,” kata Yayat saat melantik Ketua dan Komisioner KPU Kabupaten Pangandaran di Kantor KPUD Jawa Barat Jalan Garut No. 11 Bandung, Jumat (13/11).

‎Yayat menghimbau pada ketua dan komisioner yang baru di lantik tetap menjaga independensi dan netral tidak mendukung ke salah satu calon.

“Harus netral agar pelaksanaan Pilkada di Kabupaten Pangandaran dapat berjalan secara demokrasi aman dan lancar,” ujarnya.

‎KPU Jawa Barat hanya melantik komisioner KPU Kabupaten Pangandaran sesuai SK KPU Jabar No. 150/Kpts/KPU Prov Jabar-01/XI/2015. Adapun para komisioner ini masing-masing Wiyono Budisantoso, Muhamad Habib, Adnan Lukman, Epi Suhendi dan Drs. Enceng Sudrajat.

“Hari ini kami melantik 5 anggota komisioner KPU Kabupaten Pangandaran, untuk Ketua KPU dan lainnya mereka yang menentukan sendiri,” tandas Yayat.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed