Telkomsel Fokus Manjakan Pelanggan Mal di Wilayah Jabotabek dan Jabar

Sukses menyelenggarakan program reward & loyalty Telkomsel POIN yang telah berjalan dengan empat pusat perbelanjaan terkemuka di wilayah Jabotabek dan Jabar, Telkomsel melakukan pengundian program undian belanja berhadiah Square Surprise 5 tahap I yang merupakan hasil kerja sama dengan Mal Kalibata City Square, Jakarta (19/12).

Vice President Sales and Marketing Area Jabotabek Jabar, Erwin Tanjung mengatakan, selama setahun ini, Telkomsel Area Jabotabek Jabar fokus untuk memanjakan pelanggan Mal dengan sejumlah program loyalty & reward. Ada empat Mal terkemuka yang telah menjalin kerja sama dengan Telkomsel, dan salah satunya adalah Mal Kalibata Square. Hari ini kami melakukan pengundian program Square Surprise 5 tahap I untuk pelanggan setia Telkomsel yang sudah berpartisipasi melakukan pembelanjaan di sejumlah tenant di Mal Kalibata City Square dan menukarkan Telkomsel POIN-nya.

Pada program Square Surprise 5 tahap I ini telah dilakukan pengundian untuk hadiah 1 unit sepeda motor sport Kawasaki Ninja, smartphone IPhone 6 dan Samsung Galaxy Note 4, serta hadiah lain bernilai jutaan rupiah. Dalam kesempatan ini, penghuni Apartemen Kalibata City atas nama Dessy Natalia Palandi berhak menjadi pemenang hadiah utama 1 Sepeda Motor Kawasaki Ninja 250cc.

Kesempatan pelanggan untuk bisa mendapatkan kupon undian dapat diperoleh dengan cara melakukan pembelanjaan senilai minimal Rp. 200 ribu di kurang lebih 50 tenant, menjadi member Kalibata City Square, kemudian menukarkan Telkomsel POIN di dedicated booth Telkomsel yang ada di Mal tersebut. Program yang dimulai sejak September 2015 ini nantinya akan mengundi hadiah utama 1 unit Mobil Ford Fiesta yang akan diumumkan pemenangnya pada pengundian periode tahap II di bulan Juli 2016.

Erwin menambahkan, Mal Kalibata City Square merupakan salah satu Mal terkemuka di wilayah Jakarta, yang mana letaknya sangat strategis karena berada dalam lingkungan apartemen dengan padat penghuni, yaitu Apartemen Kalibata City, yang juga sudah dikenal sebagai salah satu kawasan huian premium yang menyediakan sejumlah fasilitas publik seperti pusat perbelanjaan, perkantoran, tempat hang out dan lain sebagainya. Guna memanfaatkan potensi tersebut, saat ini kurang lebih ada 10 BTS menopang coverage jaringan Telkomsel baik indoor maupun outdoor yang mampu menampung trafik telekomunikasi untuk sekitar 6 ribu penghuni apartemen.

Hingga akhir tahun 2015 ini Telkomsel telah menyelenggarakan program loyalty & reward melalui konsep redeem reward Telkomsel POIN di empat Mal terkemuka yang ada di wilayah Jabotabek dan Jabar, yaitu Mal Kalibata City Square Jakarta, Mal Ciputra Jakarta, Mal Grand Galaxy Park Bekasi, dan yang terakhir di Mal Festival Citylink Bandung. Semua program di Mal tersebut menggunakan konsep yang sama, yaitu memanfaatkan potensi pelanggan yang melakukan pembelanjaan dan memberikan benefit lebih bagi pelanggan Telkomsel yang memiliki Telkomsel POIN.

Selain mendapat benefit lebih di empat Mal tersebut, khusus untuk pelanggan diwilayah Jabotabek Jabar, redeem reward Telkomsel POIN juga dapat dinikmati pelanggan di sejumlah merchant dengan menggunakan aplikasi DISCONHOLIC yang dapat diunduh secara gratis di Google Play oleh pelanggan Telkomsel pengguna smartphone berbasis android. Dengan aplikasi ini, pelanggan dapat memilih sendiri secara langsung redeem reward yang diinginkan menggunakan Telkomsel POIN sesuai dengan minat dan lokasi merchant terdekat.

Guna memberikan kenyamanan pelanggan untuk dapat menikmati layanan jaringan 4G LTE yang sudah ter-cover di empat Mal tersebut, keberadaan dedicated booth Telkomsel juga dapat dimanfaatkan untuk penukaran uSIM 4G LTE yang bisa diperoleh secara gratis. Selain itu, pelanggan juga dapat menikmati pengalaman digital lifestyle dengan mengaktifkan sticker TCash Tap yang akan memberikan beberapa promo khusus berbelanja di sejumlah merchant, salah satunya Nonton Hemat Rp. 15 ribu setiap hari Senin di Bioskop XXI yang ada di sejumlah Mal.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed