Manchester United Bungkam Stoke City 3-0

Manchester United sukses melanjutkan catatan posistif mereka. Dalam laga lanjutan Liga Premier Inggris matchday ke 24, Manchester United yang menghadapi Stoke City di Old Trafford Rabu (03/02) dinihari WIB, sukses mengalahkan Stoke City dengan skor telak 3-0.

Tiga gol Manchester United disumbangkan melalui kaki Jesse Lingard, Anthony Martial, dan Wayne Rooney.

Begitu wasit meniup peluit tanda dimulinya pertandingan, Manchester United yang menjadi tuan rumah langsung tampil menggebrak sejak menit awal laga. Sedangkan The Potters lebih banyak menunggu di pertahanannya.

United memiliki peluang melalui Anthony Martial, hanya saja masih bisa digagalkan oleh barisan pertahanan Stoke City.

Terus menekan, United akhirnya berhasil unggul di menit ke 14 melalui Jese Lingard. Gol tersebut berawal dari crossing yang dilepaskan oleh Cameron Borthwick Jackson yang langsung disambut Jese Lingard dengan sebuah sundulan yang berbuah gol. United pun kini unggul 1-0.

Menit ke 23, United kembali unggul 2-0 melalui gol dari Anthony Martial. Gol tersebut berawal dari kerjasama Mata dan Rooney, bola kemudian diberikan kepada Martial yang langsung melepaskan sebuah tendangan dari tepi kotak penalti The Potters yang langsung berbuah gol.

Hingga wasit meniup peluit tanda berakhirnya babak pertama, tak ada lagi gol yang tercipta dari kedua tim. Skor 2-0 pun menutup babak pertama.

Naik dari kamar ganti, United tetap tak mengendurkan serangan. Rooney sempat mencetak gol namun tak disahkan oleh wasit. Namun usaha Rooney untuk mencetak gol akhirnya membuahkan hasil di menit ke 53.

Gol tersebut berawal dari kerjasama para pemain United, Martial kemudian menyodorkan bola kepada Rooney yang telah berdiri di depan gawang The Potters. Rooney dengan sekali sentuhan sukses menaklukan penjaga gawang Jack Butland. Skor pun kini berubah 3-0 untuk keunggulan United.

Meski United terus mendominasi laga, namun hingga wasit meniup peluit tanda berakhirnya pertandingan, tak ada lagi gol tambahan yang tercipta dari kedua tim. Manchester United sukses memenangkan laga dengan skor 3-0.

Berkat kemenangan ini, Manchester United tetap di peringkat kelima di klasemen sementara dengan raihan 39 poin. Sedangkan Stoke City tetap tertahan di peringkat sembilan dengan koleksi 33 poin.

(Baca juga: Manchester United Siap Tutup Dua Transfer di Deadline Day)

Susunan Pemain Kedua Tim:

Manchester United: De Gea; Darmian, Smalling, Blind, Borthwick-Jackson; Carrick, Fellaini (Herrera, 80′); Lingard, Mata (Pereira, 88′), Martial (Depay, 79′); Rooney.

Stoke City: Butland; Johnson, Wollscheid (Bardsley, 30′), Muniesa, Pieters; Whelan, Afellay; Walters, Bojan (Ireland, 60′), Arnautovic; Crouch. (CAB)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed