Atlet Tuan Rumah Cabor Sepeda BMX Sumbang Medali Emas

Atlet Tuan Rumah Cabor Sepeda BMX Sumbang Medali Emas Rio Akbar atlet Jawa Barat sukses menghipnotis warga Ciamis saat menampilkan performa terbaiknya pada final sepeda BMX helatan Pekan Olahraga Nasional (PON) XIX/2016 di Sirkuit Taman Hutan Kota, Cigembor, Kabupaten Ciamis, Minggu (25/9). Rio berhasil meraih medali emas di kelas BMX Supercross Men Elite.

Pada babak penyisihan, sebanyak 22 atlet balapan BMX kelas Supercross Men Elite dibagi menjadi 4 grup. Selanjutnya atlet BMX yang lebih cepat pada posisi pertama sampai keempat berhak melaju ke babak semifinal. Di babak tersebut kemudian dibagi kembali menjadi 2 grup dan 4 atlet tercepat dari masing-masing grup berhak untuk masuk final.

Di babak final, Rio yang merupakan atlet tuan rumah sempat tertinggal di posisi kedua saat mendapat perlawanan sengit dari I Gusti Bagus Saputra. Namun akhirnya Rio berhasil mengambil celah dan sukses memimpin sampai garis finish.

Rio mencatatkan waktu 32.192 detik, sedang atlet dari kontingen Nusa Tenggara Barat berada di urutan kedua disusul Renoza Aldi Pratama yang menempati posisi ketiga.

Rio mengaku senang dengan pencapaiannya dan ia akan mendedikasikan medali emas itu untuk warga Jabar. Pasalnya, warga Ciamis begitu antusias memberikan semangat kepada atlet mereka sampai memadati tribun hingga ke jalan.

Berkat dukungan tersebut, dirinya mampu menyudahi perlawanan I Gusti Bagus Saputra hingga akhirnya sukses menyentuh garis finish.

“Menurut saya, untuk masalah trek tidak terlalu sulit karena saya sudah sering latihan disini, namun saat adu laga pada babak final saingannya cukup ketat,” kata Rio.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed