Tiga Daerah di Jatinangor Dilanda Banjir

Tiga Daerah di Jatinangor Dilanda BanjirRuas jalan Jatinangor, Sumedang terendam banjir setelah diguyur hujan deras sekira 2 jam. Aliran air dari kawasan kampus Unpad dan ITB yang lokasinya lebih tinggi mengalir ke jalan raya. Lalu lintas pun tersendat karena kendaraan tidak bisa melaju kencang.

Hujan mengguyur kawasan Jatinangor sekitar pukul 13.00 WIB. Luapan air dari saluran pembuangan naik dengan cepat. Kurang dari setengah jam, air langsung menggenangi kawasan Ciseke, pertigaan Jalan Winaya Mukti, serta jalanan di depan SPBU Cibeusi.

Menurut Jumena, warga, banjir yang disebabkan hujan deras biasanya jarang terjadi. Akhir-akhir ini, banjir kerap terjadi jika hujan deras mengguyur. Menurutnya, hal itu terjadi setelah pembangunan properti di Jatinangor terus bertambah sehingga daerah resapan air semakin berkurang.

”Saya dari lahir tinggal di sini. Jadi tahu perkembangan di sini. Sekarang pembangunan semakin banyak. Jadi, resapan air berkurang,” tutur Jumena.***

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed