Rooney Jadi Gelandang, Ini Kata Van Gaal

Rooney Jadi Gelandang, Ini Kata Van GaalAKSI. Louis van Gaal (LvG) tak pernah meragukan kapasitas yang dimiliki oleh kapten Manchester United, Wayne Rooney, sebagai seorang penyerang. Meski begitu, pelatih asal Belanda itu memiliki alasan kuat menempatkan Rooney sebagai gelandang dalam skuad United musim ini.

Sejak resmi menjadi pelatih United pada awal musim 2014-2015 ini, Van Gaal memang terhitung sangat jarang menempatkan Rooney sebagai seorang penyerang, yang mana merupakan posisi aslinya. Eks pelatih Barcelona itu lebih mempercayakan duet Robin van Persie dan Radamel Falcao di pos lini serang The Red Devils.

Keputusan itu pun lantas memunculkan kritikan dari berbagai kalangan. Termasuk para pendukung United yang meminta agar pemain berusia 29 tahun itu kembali ditempatkan sebagai seorang penyerang tengah.

Melihat kondisi tersebut, lantas membuat Van Gaal pun akhirnya angkat bicara. Ia pun mengungkapkan alasannya untuk tetap memasang Rooney sebagai seorang gelandang bukan sebagai penyerang.

“Saya tak pernah meragukan kemampuannya sebagai seorang penyerang tengah United. Bahkan, saya rasa dia merupakan penyerang terbaik di sini (United). Akan tetapi, kami memiliki kendala yang lebih besar di lini tengah dibandingkan di posisi striker,” terang Van Gaal, seperti dilansir Goal, Minggu (15/2/2015).

“Saya melihat bahwa Rooney mampu memberikan kontribusi sangat besar untuk membantu memecah permasalahan ini dengan bermain sebagai seorang gelandang. Saya katakan sekali lagi bahwa saya merupakan pelatih yang selalu menganggap komposisi tim lebih penting dibandingkan individu pemain,” tuntas pelatih berusia 63 tahun itu.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *