Teror Virus Corona, Jepang Akan Evakuasi Warganya di Wuhan China

Teror Virus Corona, Jepang Akan Evakuasi Warganya di Wuhan China

Jepang akan mengevakuasi warga negaranya dari Wuhan, China. Perdana Menteri Jepang, Shinzo Abe mengatakan saat ini tengah berkoordinasi dengan pemerintah China terkait pemulangan itu.

“Kami telah memutuskan untuk memulangkan semuanya (warga Jepang di Wuhan) ke Jepang jika mereka menginginkannya, dengan segala cara termasuk penerbangan charter,” kata Abe dilansir dari AFP, Minggu (26/1/2020).

“Kami berkoordinasi dengan pemerintah China dalam berbagai level, dan kami akan mempercepat proses untuk merealisasikan evakuasi dari Wuhan, ibu kota provinsi Hubei di Cina tengah,” imbuhnya.

Evakuasi ini dilakukan saat beberapa negara lain sedang mengatur rencana untuk mengevakuasi personel dan warga negara mereka. Seorang pejabat Kementerian Luar Negeri Jepang mengatakan bahwa 430 orang Jepang berada di provinsi Hubei.

Wabah itu, saat ini telah menewaskan 56 orang dan menginfeksi hampir 2.000 orang di seluruh China. China adalah salah satu mitra dagang terbesar Tokyo dan sekitar 160 perusahaan yang terhubung dengan Jepang memiliki kantor di pusat kota Wuhan.

Hingga kini, ada tiga kasus virus corona yang terkonfirmasi di Jepang. Semua pasien sebelumnya mengunjungi Wuhan baru-baru ini.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *